Rabu, 17 Maret 2010

Distamben sosialisasikan program LISDES di Propinsi Banten

Laporan : hidayat/H.Ridwan

Banten - Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Banten tahun 2010 ini merencanakan bulan April dan Mei akan mulai mensosialisasikan Program Listrik Pedesaan melalui Media,baik sosialisasi lewat media cetak / elektronik maupun langsung ke desa-desa,"ungkap Kepala Seksi Ketenaga Listrikan Distamben Provinsi Banten Suhadi ST saat ditemui diruang kerjanya senin (15/03).

Dilanjut Suhadi lagi," masih banyak desa-desa yang belum menerima listrik kurang lebih sebanyak 239.000 KK,sedangkan tahun 2010 ini sebanyak 24.700 KK/rumah tangga yang akan dipasang listrik gratis dari Pemerintah Provinsi Banten.

Program Lisdes ini, Distamben Provinsi Banten secara bertahap terus mensosialisasikan. kita ambil yang terdekat dahulu mudah-mudahan pada tahun 2010 jumlah gelobal yang tertera sebanyak 239.000 untuk desa-desa yang memang membutuhkan pemasangan listrik gratis semakin berkurang," tegasnya

Sedangkan pertumbuhan rumah tangga,tetap terus ada, dan anggaran belum mencukupi,karena pertumbuhan penduduk setiap tahunnya terus ada, bisa juga yang mampu dan tidak mampu,Pemerintah Daerah hanya membantu untuk warga yang tidak mampu," pungkas Suhadi

Bagi masyarakat yang belum terpasang Listrik dan sudah mengajukan Proposal untuk bersabar, karena keterbatasan anggaran dan untuk Program Listrik Pedesaan jangan ada pungutan, karena Program Listrik Pedesaan sebenarnya GRATIS," Himbau Suhadi kepada wartawan(*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer 2013