Senin, 14 Juni 2010

MUSYAWARAH KERJA CABANG II ( MUKERCAB ) PENGURUS CABANG NAHDATUL ULAMA KOTA SERANG MASA KHIDMAT 2007-2012.


laporan : Dyt / Iroh
Serang , KPPRI 14 - 06 – 2010.
Untuk memulai peranan ke aktifan dari Nahdatul ulama Kota Serang dalam eksistensi Pendidik Agama dan pendidikan ke agama serta upayanya memperjuangkan peranan Nahdatul Ulama Kota Serang adalah dengan mengadakan pertemuan silaturahmi yang sekaligus membahas bagaimana peranan nahdatul ulama untuk menggerakan yang seharusnya di perjuangkan dimana hadir para ulama dan pendidik agama dari 6 kec. Se-Kota Serang.
Dalam acara yang berlangsung di KPPRI pada 14 – 06- 2010 ini juga di bahas bagaimana seharusnya Pemkot Kota Serang memperhatikan Pendidikan Agama sejak dini baik untuk sekolah Diniyah maupun lanjutan, agar perkembangan pentingnya pengetahuan anak – anak mengenai agama Islam bisa diperoleh dengan baik..
Dijumpai Ketua N.U. Kota Serang KH. Dulmatin di acara MUKERCAB ini mengatakan '' bahwa Penguatan peran Ulama Khususnya N.U di kota Serang untuk mendorong agar suasana agama islam di kota serang membudaya sehingga NU bisa mendorong juga untuk tidak pernah mengijinkan kecenderungan upaya mendirikan usaha / tempat – tempat maksiat. NU akan berusaha memperhatikan upaya berdirinya Sekolah–sekolah Diniyah dengan menggunakan dan penulisanya dalam Bahasa Daerah dan Bahasa Arab, yang selama ini belum mendapatkan perhatian dan keberfihakan dalam penggunaan APBD, NU bersama anggota DPR akan melakukan PANSUS dalam upaya pendekatan secara persuasif dan damai dengan Pemerintah Kota Serang, ungkapnya''. Ditambahkanya ,harapan saya adalah untuk Pendidikan Agama Islam di Kota Serang menjadi pendidikan yang di unggulkan. Ungkap KH. Dul matin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer 2013